Berita

Sebanyak 10 Orang Siswa MIN 2 Bintan Ikuti ANBK 2024

Berita
Sebanyak 10 Orang Siswa MIN 2 Bintan Ikuti ANBK 2024

Kemenag Bintan (Humas) - Sebanyak 10 orang siswa-siswi kelas 5 MIN 2 Bintan mengikuti Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) tahun 2024. ANBK di laksanakan di gedung ruang kelas 4 MIN 2 Bintan pada Senin 28 Oktober 2024.

ANBK bertujuan untuk menilai setiap mutu pendidikan di madrasah seluruh Indonesia. 
Asesmen Nasional Berbasis Komputer yang dilaksanakan pada tahun ini menjadi bahan evaluasi untuk memperbaiki kualitas pendidikan di madrasah.

Sebelum ujian ANBK dilaksanakan sepekan yang lalu siswa-siswi MIN 2 Bintan sudah melakukan simulasi atau gladi bersih untuk memastikan kesiapan peserta didik, sedangkan perlengkapan yang dimiliki yaitu jaringan internet wifi, 5 buah laptop, proktor dan teknisi yang bertugas guna lancarnya kegiatan ANBK ini.
 
Pada waktu pelaksanaan ANBK tampak hadir ASN Kemenag Kabupaten Bintan, Sugun Wahyudi yang ditugaskan ke MIN 2 Bintan untuk melakukan monev pengawasan jalanya ujian asesmen madrasah.

Sementara itu, Siti Rapidah sebagai proktor pada asesmen madrasah kali ini menjelaskan jalannya pelaksanaan ANBK sedikit mengalami ganggun jaringan wifi dikarenakan cuaca kurang mendukung hujan disertai petir.

“Tetapi Alhamdulillah assessmen bisa dilaksanakan sebanyak dua sesi dan pelaksanaan ANBK tahun ini berlangsung dari Senin – Selasa/ 28 – 29 Oktober 2024,” ujar Siti Rapidah. 

Arrahman. 
Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan