Berita

Setiap Semester Darussilmi Gelar Daurah Memotivasi Santri

Berita

Setiap Semester Darussilmi Gelar Daurah Memotivasi Santri

 

Kemenag Bintan (Humas)-- Pondok Pesantren Darussilmi Bintan setiap semester rutin menggelar kegiatan daurah yang diikuti seluruh santri putri, baik tingkatan wustha maupun alyah.

 

Kegiatan daurah ini untuk santri putri dilaksanakan di tempat yang berbeda dalam waktu yang sama. Yaitu dilaksanakan pada Kamis-Sabtu, tanggal 8-10 Februari 2024 lalu. Dengan model berlangsung secara 3 hari berturut-turut dari pagi sampe sore.

 

Agar kegiatan memberikan pelajaran yang bermakna bagi santriwati, pada masing-masing jenjang pendidikan mendapatkan bimbingan dari ustadz. Untuk tingkatan wustha, diberikan materi dan dibimbing oleh Ustadz Ziah Ullhaq. Tempat kegiatan dilangsungkan di Aula Mahad Putri.

 

Sedangkan untuk santriwati Alyah diberikan materi dan bimbingan oleh Ustad Anto Makmur dilaksanakan di Masjid Darussilmi.

 

Pada hari Sabtu sekitar pukul 11.00 WIB, yang menjadi akhir dari kegiatan digelar penutupan pengajian. Acara penutupan daurah ini dihadiri oleh pimpinan Pondok Pesantren Darussilmi Ustadz Imran Abdurrosyid.

 

Dijelaskan Ustadz Imran, daurah ini rutin digelar setiap semester di Pondok Pesantren Darussilmi Bintan. Tujuannya untuk memotivasi para santri dan menambah wawasan keilmuan agama Islam.

 

‘’Mudah-mudahan para santriwati lebih semangat lagi untuk belajar dan menambah ilmu agama Islam yang dibutuhkan sebagai bekal menjalani kehidupan dunia dan akhirat,’’ ujar Ustadz Imran.

 

Selama dauroh berlangsung, para santriwati didampingi oleh ustadzah Ririn dan santriwati Alyah didampingi ustadzah Niah yang masing-masing merupakan pengasuh kamar para santriwati.

 

Darussilmi. 

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan