Baca Berita

Kakan Kemenag Bintan Apresiasi Giat Tausiyah Ba’da Zuhur Sebagai Bentuk Dakwah

Berita

Kakan Kemenag Bintan Apresiasi Giat Tausiyah Ba’da Zuhur Sebagai Bentuk Dakwah

 

Kemenag Bintan (Humas) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bintan, H. Erman Zaruddin mengapresiasi kegiatan rutin tausiyah ba’da Zuhur yang digelar selama Ramadan sebagai bentuk dakwah. Hal itu disampaikannya saat memberikan arahan pada kegiatan tersebut, Senin, 25 Maret 2024 di Musala Al Muhajirin Kantor Kemenag Bintan.

 

Erman Zaruddin sebagai muslim, kita semua memiliki tanggung jawab dakwah. Dakwah yang paling baik adalah dakwah yang disampaikan kepada diri sendiri, keluarga dan orang lain.

 

“Diakui atau tidak, kita jarang bicara tentang akhirat, selalu bicara hanya soal dunia,” ujarnya.

 

Memang menurutnya untuk menjadi pendakwah dan dapat menyampaikan dengan baik, maka perlu persiapan ilmu pengetahuan yang memadai.

 

“Tapi yakinlah, hidayah datang dalam berbagai bentuk,” ujarnya.

 

Dia meminta kepada jajarannya yang memiliki kesempatan untuk tetap mengikuti rangkaian kegiatan safari Ramadan 1445 H yang dilakukan oleh Bupati Bintan.

 

Dia juga mendorong jajarannya untuk menggalakkan ibadah qurban.  

 

“Silahkan dikoordinasikan, target kita minimal 2 ekor sapi”, pintanya.

 

Sementara itu, kisah Sya'ban menjadi bahan renungan yang disampaikan oleh Penyelenggara Zakat dan Wakaf Kantor Kemenag Bintan, Maida Lely Syam dalam tausiyah ba'da Zuhur, Senin, 25 Maret 2024 di musala Al Muhajirin.

 

Sya’ban. Namanya tidaklah menonjol layaknya para sahabat yang lainnya, seperti Abu Bakar, Umar bin Khatthab, Utsman bin Affan, Ali bin Abi Thalib, Zaid bin Tsabit, dan lainnya.

 

Sahabat Sya’ban memiliki kebiasaan unik yang selalu beliau jalani sepanjang hidupnya. Kebiasaan itu adalah beliau selalu hadir di dalam masjid sebelum shalat fardhu berjamaah dimulai. Sya’ban selalu duduk di sudut masjid sambil beri’tikaf. Alasan ia memilih sudut ruang masjid bukanlah supaya mudah untuk tidur sambil senderan, tetapi agar tidak mengganggu jamaah lain yang ingin beribadah.

 

Hatiman. 

Bagikan Postingan Ini:
© Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan