Baca Berita

Kepala KUA Bintan Pesisir Dukung Re-Akreditasi UPTD Puskesmas Kelong

Berita

Kepala KUA Bintan Pesisir Dukung Re-Akreditasi UPTD Puskesmas Kelong

 

Kemenag Bintan (Humas) - Re-Akreditasi UPTD Puskesmas Kelong Bintan Pesisir kembali digelar. Kepala KUA Bintan Pesisir hadir memenuhi undangan Kepala Puskesmas Kelong, (Sabtu, 20/04/2024). Kegiatan dihadiri oleh stakholder lintas sektoral Camat Bintan Pesisir, Kepala KUA Bintan Pesisir, Sekcam, Sekretaris Dinkes Bintan, Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan, Kasubsektor, Babinsa, Babinkantibmas, Kepala Desa Kelong, Kepala Desa Air Glubi dan Kepala Desa Mapur serta tokoh agama dan tokoh masyarakat.

 

Camat Bintan Pesisir, Assun Ani menyambut baik dan memberikan apreasiasi terhadap kegiatan re-akreditasi Puskesmas Kelong.

 

“Kepala Puskesmas Kelong dan seluruh jajaran yang telah sangat luar biasa dalam melaksanakan tugas-tugas pelayanan kepada masyarakat. Tidak kalah penting dalam melibatkan lintas sektoral guna membangun sinergisitas dalam bertugas. Apa yang selama ini telah dilakukan oleh pihak Puskesmas sangat membantu masyarakat dalam membangun masyarakat yang sehat. Tugas membangun kesehatan masyarakat ini adalah tugas kita semua bukan hanya tugas puskesmas saja”, ucap Assun.

 

Kegiatan Re-Akreditasi UPTD Puskesmas Kelong merupakan yang kedua kalinya setelah pada tahun 2018 silam. “Kegiatan Re-Akreditasi ini sangat penting bagi kami dalam rangka mengukur keberhasilan kinerja dan meningkatkan layanan masyarakat. Semoga kami mendapat hasil yang memuaskan dan peningkatan status pada akreditasi tahun 2024 ini. Kami sangat membutuhkan dukungan dari para stakholder atau lintas sektoral, karena dalam penilaian oleh tim surveyor akan ada dialog bersama lintas sektoral mengenai kemitraan dalam menjalankan tugas kami”, harap Neni.

 

Kepala KUA Bintan Pesisir, H. Ramli Hamid dalam kesempatan tersebut menyampaikan terkait kemitraan UPTD Puskesmas dalam pembinaan calon pengantin.

 

“Kami mendukung kegiatan re-akreditasi ini dan harapannya semoga menadapat hasil yang memuaskan. UPTD Puskemas Kelong bersama KUA Bintan Pesisir telah menandatagani MoU terkait kerjasama dalam pembinaan kesehatan calon pengantin. Kerjasama ini sampai saat ini masih berjalan terutama dalam pencegahan stunting pada perkawinan dibawah umur”, ujar Ramli.

 

Ramli. 

Bagikan Postingan Ini:
© Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan