Berita

KKM dan MGMP MA se Bintan Gelar Pertemuan Berkomitmen Tingkatkan Kompetensi Guru

Berita

KKM dan MGMP MA se Bintan Gelar Pertemuan Berkomitmen Tingkatkan Kompetensi Guru

 

Kemenag Bintan (Humas) – Kelompok Kerja Madrasah (KKM) dan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Madrasah Aliyah (MA) se Bintan melakukan pertemuan keempat, Selasa, 12 November 2024.

 

Kelompok Kerja Madrasah (KKM) merupakan forum Kepala Madrasah yang ditetapkan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama untuk RA, MI, MTs, atau MA/MAK yang bertujuan untuk pengembangan mutu madrasah di kabupaten/kota.

 

Musyawarah guru mata pelajaran (MGMP) merupakan wadah kegiatan profesional bagi para guru mata pelajaran yang sama pada jenjang SMA, baik di tingkat sekolah maupun pada tingkat kabupaten/kota. Kegiatan pertemuan dilaksanakan di ruang Kelas Banat Madrasah Aliyah Idris Bintan, Ceruk Ijuk.

 

KKM MA dan MGMP MA Se-Bintan mengadakan pertemuan keempat di tahun 2024, Selasa, 12 November 2024. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka musyawarah dan silaturahmi antar Madrasah Aliyah untuk meningkatkan kompetensi Madrasah Aliyah Kabupaten Bintan.

 

Hadir dalam acara tersebut Pengawas MA Kabupaten Bintan, Hj. Murdifah, Ketua KKM Bintan, Zulfahmi, Kepala MAS Madani, Fathorrazi, Kepala MAS Idris, Nursafitri, dan Kepala MAS Manbaus Sholihin, serta perwakilan guru MA se-Bintan.

 

Ketua KKM MA Bintan, Zaulfahmi mengatakan bahwa kegiatan KKM MA dan MGMP MA merupakan kegiatan rutin dilaksanakan setiap bulan. Untuk kali ini, merupakan kegiatan KKM dan MGMP keempat di tahun 2024 ini.

 

“Sebagai wadah silaturahim dan tukar informasi. Kegiatan kali ini diisi materi sosialisasi KMA 450 dan sosialisasi PJAS” ujarnya singkat.

 

Kepala Madrasah Aliyah Mambaus Sholihin Bintan merasa bersyukur kepada Allah SWT atas terlaksananya kegiatan ini. Diharapkan kegiatan ini menghasilkan sesuatu yang dapat menambah wawasan pengetahuan peserta dan untuk meningkatkan kualitas KKM dan MGMP MA se-Bintan. Kegiatan ini juga untuk menjalin tali silaturrahim antara kepala sekolah dan guru se-Bintan.

 

Sementara itu, Pengawas MA Kabupaten Bintan mengharapkan agar kegiatan KKM dan MGMP MA se-Bintan ini dapat berdampak positif untuk meningkatkan kemampuan komunikasi dan kolaborasi sehingga dapat meningkatkan kualitas guru-guru MA yang ada di Bintan dan pada akhirnya bisa mengangkat derajat MA menjadi madrasah mandiri, unggul dan berprestasi.

 

MA Madani.

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan